merapi park view

Merapi Park, Wisata Serasa Keliling Dunia

Merapi Park merupakan tempat wisata yang terletak di Jalan Kaliurang km 22, tepatnya di Kalurahan Hargobingangun, Kapanewon Pakem, Kabupaten Sleman. Tempat wisata ini menawarkan sensasi wisata keliling dunia. Jika kita menelaah lebih jauh, memang konsep yang diusung di The World Landmarks Merapi Park mirip dengan The Small World yang ada di Purwokerto. Kendati demikian, tetap ini memiliki keunikan dan cocok sebagai lokasi wisata yang Anda kunjungi khususnya yang demen berwisata hits, salah satunya dapat  berfoto dengan view Merapi.

Jadi kalau Anda sedang mudik ke Jogja atau sedang liburan di Jogja, jangan lupa untuk sempatkan waktu berkunjung ke objek wisata ini. Menyasar pengunjung milenials yang hobi photography, tempat ini menyediakan berbagai macam spot berfoto yang pastinya sangat menarik untuk dicoba.

foto merapi park
Photo by @merapipark.jogja

Fasilitas Merapi Park

Fasilitas serta wahana wisata yang ada di The World Landmarks Merapi Park tentunya sudah tersedia dengan cukup lengkap.

Selain fasilitas berbayar, di sini juga sudah disiapkan beberapa fasilitas gratis seperti :

  • Area Parkir
  • Pondok Peristirahatan
  • Kamar Kecil
  • Gazebo
  • Tempat Sampah
  • Cafe

Kemudian untuk wahana wisatanya, di lokasi wisata ini sudah tersedia berbagai macam wahana yang bisa dieksplore pengujung seperti spot foto berupa bangunan atau replika landmarks terkenal dunia, bangku malas, taman bunga, jempringan, replika taman satwa, dan kids waterpark.

spot foto merapi park
Photo by @merapipark.jogja

TIKET MASUK DAN JAM BUKA

The World Landmark Merapi Park buka pada pukul 09.00 – 17.00 WIB pada Senin – Jumat dan pukul 08.30 – 17.30 WIB pada Sabtu-Minggu. Dengan biaya tiket masuk senilai Rp 20.000,- pada hari biasa dan saat liburan sebesar Rp 22.000,-.

jalan merapi park
Photo by @merapipark.jogja

Rute

Anda bisa memulai perjalanan dari pusat kota Jogja ke arah utara melewati jalan Abu Bakar ali.

Dari sini, lanjutkan lagi perjalanan Anda ke arah bundaran Universitas Gajah Mada (UGM) melewati jalan Cik Di Tiro.

Baca Juga: Taman Kaliurang, Wisata Keluarga di Kaki Merapi

Sesampainya di bundaran UGM, ambil arah kiri kemudian lanjut hingga sampai di perempatan ringroad melewati jalan Persatuan.

Nah dari sini, Anda kemudian bisa melanjutkan perjalanan ke arah utara melalui jalan Kaliurang hingga melewati jalan museum Gunung Merapi yang merupakan rute terakhir untuk sampai di lokasi Merapi Park Jogja.

lokasi merapi park
Photo by @merapipark.jogja

1 thought on “Merapi Park, Wisata Serasa Keliling Dunia”

  1. Pingback: Plunyon Kalikuning, Lokasi Shooting Film KKN Desa Penari

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *